OUTBOUND DI SONGA RAFTING PROBOLINGGO
Masa liburan merupakan moment yang sangat pas untuk anda bersama keluarga tercinta melakukan refreshing. Kegiatan yang Anda lakukan secara terus menerus dalam keseharian tidak dapat dipungkiri akan menimbulkan rasa lelah , letih, dan jenuh. Object refreshing yang tepat dan sangat kami sarankan untuk berwisata yaitu di Songa Rafting Probolinggo. Di Songa Rafting Probolinggo terdapat berbagai macam jenis outbound yang sayang untuk dilewatkan.

Rafting di Songa menjadi salah satu bagian dari outbound yang akan menguji adrenalin para peserta rafter. Songa rafting menyajikan panjang trip 12 km dengan waktu tempuh 3 jam. Pada lokasi rafting ini dibagi menjadi dua trip yaitu Songa atas dengan panjang trip 12 km dan Songa bawah dengan panjang trip 10 km.

Selain Rafting, di Songa Rafting juga terdapat Paintball yang merupakan permainan simulasi tempur dengan menggunakan peluru berbentuk bulat yang berisi cat. Dalam satu kali permainan terdiri dari 2 sesi, sesi yang pertama berdurasi kurang lebih 20 menit. Selama 20 menit Anda akan melakukan pertempuran sesuai instruksi dari pemandu. Jenis permainan paint ball yang bisa dinikmati diantaranya perebutan benteng, menghabisi lawan, dan menyelamatkan sandera.
Pada sesi ke-2 anda akan dibekali dengan 30 buah peluru, sebuah senjata, pakaian tempur, penutup telinga dan helm tempur. Yang pastinya dengan game paintball ini diharapkan akan meningkatkan kerjasama team, penambah semangat, mengurangi stress.

Songa Rafting juga menyediakan Flying Fox & High Rope yang merupakan kegiatan outbound yang menantang andrenalin Anda dan pastinya baik untuk pengembangan pribadi. Bagi anak-anak juga sangat baik untuk melatih keberanian dan kegesitan anak. Sangat menyenangkan bukan outbound di Songa Rafting..
Selain jenis outbound diatas, anda juga bisa memilih atau membuat game sendiri. Kami juga menyediakan pelayanan untuk outbound tersebut. Yang pastinya akan menambah kelengkapan dari liburan anda di Rafting Songa Probolinggo.
Untuk pemesanan outbound di Songa Rafting Probolinggo, Wisata Probolinggo, Kesambon Malang, Kaliwatu Batu, Batu Alam Rafting, Pacet Rafting, Kediri Rafting, untuk booking Outbound, Wisata, Travel dan Hotel di Malang Jatim anda bisa menghubungi kami untuk informasi lebih lanjut :
Jl. Rawamangun Muka Raya No. 5 RT. 4 RW. 14
Rawamangun Jakarta Timur 13220
Mobile: 081 334 664 876
Perum Deltasari Indah Blok AY – 28 Waru Surabaya
Mobile : 085 755 059 965 / 087836152078
Perum Taman Landungsari Indah N1 Malang
Email : indonesia.tips@gmail.com
Tinggalkan Balasan